bYgtU607MamAfUSJI7TW8JHZDEY

Sunday, August 11, 2013

Tips Mengoptimalkan Profile Twitter untuk Mendapatkan Followers

Sejak saya membuat blog ini, saya berusaha dengan cepat menyetting dan menyiapkan channel untuk promosi.
Setelah beberapa hari saya fokus membenahi untuk promo di twitter,
Karena twitter yang berkonsep minimalist, membuat desain dan foto profile menjadi sangat penting. Ketika ada orang datang ke akun profile Anda, pertama yang mereka lihat adalah foto dan desain, sebelum mereka memutuskan menjadi followers.
Berikut 3 hal yang saya lakukan dan ini saya bagikan karena mungkin akan berguna bagi Anda untuk mengoptimasi profile twitter Anda.

1. Membuat Background
Awalnya saya tidak tahu kalau twitter memungkinkan kita mengubah backround. Karena itu sayang jika tidak memanfaatkannya.
Membuat desain dan meng-costum backround akan menimbulkan kesan daya tarik bagi orang yang melihat. Dan jika mereka menyukainya, mereka mungkin akan menjadi followers Anda.
Anda bisa membuat gambar di komputer Anda, manfaatkan program-program pengelola foto seperti Adobe Photoshop. Kemudian klik SettingDesignChange Backround Image.
Untuk ukuran gambar, Anda bisa memulainya dengan 200*250 pixel.
Gambar apa yang bisa Anda upload? Sebenarnya terserah Anda. Tetapi pastikan gambar itu menarik. Untuk blog, saya lebih menyarankan untuk menggunakan logo blog + kalimat singkat tentang topik blog Anda.
Sebagai contoh saya menggunakan kalimat: Blog about Getting More Traffic in Indonesian Market.

Twitter Akun

2. Gunakan Foto Profile yang Bisa Membangun Brand
Untuk memperkenalkan sebuah produk – apa pun itu – cara terbaiknya adalah menggunakan logo di semua tempat yang bisa digunakan. Coba lihat apa yang dilakukan perusahaan-perusahaan besar. Mereka menggunakan logo di iklan, produk mereka, kemeja karyawan mereka dll.
Tetapi ingat, jangan berlebihan. Tempat yang mungkin dan “natural” adalah di foto profile akun twitter Anda. Saya pikir, orang-orang akan mewajarinya dan tidak menganggapnya spam.
Cara lain adalah menggunakan foto diri Anda sendiri. Jadi pilihlah foto terbaik yang Anda miliki. Kelebihan cara ini adalah orang lebih tertarik mengenali orang daripada sebuah produk atau usaha.
Saya tidak tahu mana yang lebih efektif; foto diri sendiri atau kah logo blog Anda. Untuk itu saya akan melakukan percobaan, 3 bulan pertama menggunakan logo. Kemudian 3 bulan berikutnya menggunakan foto diri sendiri.

3. Biografi Anda harus Menawarkan Manfaat
Orang suka manfaat, dan karenanya Anda harus suka menjadi orang yang berguna.
Batas maksimal biografi hanya 160 karakter. Gunakan kalimat singkat, nendang dan menarik. Lihat biografi-biografi akun twitter ini sebagai contoh..

Itu lah setting awal channel sumber traffic di Twitter. Bagaimana cara Anda menggunakan Profile Twitter untuk mendapatkan followers?

1 comment:

  1. Your Affiliate Money Printing Machine is ready -

    Plus, making profit with it is as easy as 1..2..3!

    It's super easy how it works...

    STEP 1. Tell the system what affiliate products you want to promote
    STEP 2. Add some PUSH BUTTON TRAFFIC (it takes JUST 2 minutes)
    STEP 3. Watch the system explode your list and sell your affiliate products all for you!

    So, do you want to start making profits???

    You can test-drive the system for yourself risk free...

    ReplyDelete